Network

C H A P T E R  0 7

 

OVERVIEW

Saat ini, teknologi jaringan komputer menjadi salah satu bagian penting dalam suatu sistem informasi manajemen hampir di segala sektor infrastruktur dunia pendidikan, wirausaha, pemerintahan, organisasi, perbankan, militer, dan lain-lain.

Tidak dipungkiri bahwa Internet (cyberspace) menjadi salah satu teknologi jaringan komputer raksasa terbesar yang terintegrasi dan terkoneksi sepanjang masa. Hal ini dimungkinkan oleh perkembangan teknologi jaringan yang sangat pesat, dan bahkan terus berkembang dalam hitungan detik, yang diikuti oleh semakin banyaknya pengguna internet.
spacer

DEFINISI

Teknologi jaringan komputer adalah sebuah teknologi yang memungkinkan (minimal) dua komputer saling terkoneksi, berinteraksi dan berkomunikasi melalui pertukaran data-informasi yang bergerak melalui media kabel maupun media nirkabel seperti; UTP, Fiber Optic, saluran telepon, sinar infra merah dan frekuensi (radio, Bluetooth, WiFi).
Teknologi ini memberikan keleluasaan bagi penggunanya untuk saling berbagi pakai hardware dan software yang terhubung pada server atau workstation dengan TSS (Time Sharing System) sebagai konsep dasarnya.

Beberapa pengguna bisa saling bertukar data-informasi, berbagi pakai hardware atau peripheral seperti printer, media storage, modem, CD/DVD ROM/RW, InFocus/ OHP, Plotter, dan lain-lain. Setiap hardware atau peripheral yang terkoneksi pada sebuah sistem teknologi jaringan komputer tadi, disebut Node. Dan sebuah sistem jaringan komputer bisa memiliki 2, puluhan, ratusan ribu, bahkan jutaan node.
spacer

JENIS JARINGAN


LAN (Local Area Network)

LAN adalah suatu sistem jaringan komputer yang memiliki keterbatasan ruang lingkup area (limited coverage area), misalnya sistem jaringan LabKom SMA Negeri 13 Bandung. Model konfigurasi yang umum digunakan diawali dengan membuat sebuah komputer menjadi Server. Server jenis ini bisa menggunakan Sistem Operasi (Operating System) umum seperti Linux, Microsoft Windows NT2000, atau hanya Microsoft Windows XP dan atau Microsoft Windows 7.
Selain itu, server juga dilengkapi beberapa program aplikasi yang mendukung aktifitas, crossing traffics, dan prosedur-prosedur pada sistem jaringan itu sendiri. Komputer-komputer lain yang terhubung dalam sistem jaringan itu disebut Workstation.
spacer

MAN (Metropolitan Area Network)

MAN mampu meliputi ruang lingkup yang lebih besar dari LAN, misalnya Sistem Informasi Manajemen Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang terkoneksi ke seluruh Pemerintahan Kabupaten, Kotamadya, Kecamatan, bahkan Kelurahan dalam wilayah adminsitratif Provinsi Jawa Barat.

Jenis jaringan ini menggunakan ruangan kendali khusus untuk menyimpan belasan rak-rak yang dipenuhi Server khusus dari vendor tertentu, yang menyatu dengan puluhan, bahkan ratusan external media storage. MAN menggunakan Sistem Operasi (Operating System) khusus untuk mendukung sistem teknologi jaringan yang digunakan, misalnya OS UNIX.
spacer

WAN (Wide Area Network)

WAN adalah jaringan yang ruang lingkupnya meliputi area yang sangat luas. Biasanya sudah menggunakan sarana Satelit ataupun kabel bawah laut. sebagai contoh; keseluruhan jaringan BANK BNI yang ada di Indonesia ataupun yang ada di negara lain. Teknologi jenis ini cukup rumit dan komprehensif, menggunakan banyak sarana infrastruktur untuk menghubungkan jaringan Intranet LAN, MAN dan WAN sekaligus ke dalam suatu komunikasi data-informasi global (internasional) seperti Internet.

Sebagai ilustrasi, teknologi jaringan yang digunakan SMA Negeri 13 Bandung (terkoneksi dengan pusat) mampu melakukan komunikasi data-informasi dengan salah satu institut pendidikan di Jepang atau di Korea untuk memudahkan pertukaran pelajar internasional dalam bidang teknologi atau kebudayaan. Bagaimanapun juga, dalam beberapa hal atau prosedur, teknologi LAN, MAN, dan WAN, tidak banyak berbeda. Proses tersebut dibedakan oleh ruang lingkup area dan infrastruktur penunjangnya.
spacer

PROTOKOL

Protokol adalah prosedur yang mengatur dan mengelola komunikasi diantara beberapa komputer dalam sebuah sistem jaringan. Prosedur atau aturan tersebut memiliki petunjuk (cara atau metode) dalam mengakses sebuah jaringan, topologi fisik, tipe-tipe kabel dan kecepatan transfer data.
Protokol yang umum dikenal adalah sebagai berikut :

• Ethernet
• Local Talk
• Token Ring
• FDDI (Fiber Distributed Data Interface)
• ATM (Asynchronous Transfer Mode)

 

Ethernet

Saat ini, Ethernet Protocol adalah protokol yang paling banyak digunakan. Ethernet menggunakan metode akses yang disebut CSMA-CD (Carrier Sense Multiple Access with Collision Detection). Sistem ini menjelaskan bahwa setiap komputer memperhatikan semua jalur network sebelum mengirim atau menarik sesuatu di dalamnya. Jika aktifitas dan jalur dalam jaringan bersih, maka komputer akan mentransmisikan data. Jika ada transmisi lain pada jalur jaringan, komputer akan menunggu dan akan mentransmisikan kembali saat jalur komunikasi jaringan telah bersih.

Protokol Ethernet dapat digunakan pada model jaringan Garis lurus , Bintang, atau Pohon. Data dapat ditransmisikan melewati media Twisted Pair Cable, Coaxial Cable, atau Fiber Optic Cable.

 

LocalTalk

LocalTalk adalah sebuah network protocol yang di kembangkan oleh Apple Computer, Inc. untuk komputer Macintosh. Metode yang digunakan oleh LocalTalk adalah CSMA-CA (Carrier Sense Multiple Access with Collision Avoidance). Hampir sama dengan CSMA-CD. Adapter LocalTalk dan twisted pair cable khusus dapat digunakan untuk menghubungkan beberapa komputer melewati port serial.

Sistem Operasi Macintosh memungkinkan koneksi secara jaringan peer-to-peer tanpa membutuhkan tambahan aplikasi khusus. Protokol LocalTalk dapat digunakan untuk model jaringan Garis Lurus, Bintang, ataupun model Pohon dengan menggunakan media twisted pair cable.

 

Token Ring
Protokol Token Ring di kembangkan oleh IBM pada pertengahan tahun 1980. Metode Aksesnya melalui lewatnya sebuah token dalam sebuah lingkaran seperti Cincin. Dalam lingkaran token, komputer-komputer dihubungkan satu dengan yang lainnya seperti sebuah cincin. Sebuah Sinyal token bergerak berputar dalam sebuah lingkaran (cincin) dalam sebuah jaringan dan bergerak dari sebuah komputer menuju ke komputer berikutnya, jika pada persinggahan di salah satu komputer ternyata ada data yang ingin ditransmisikan, token akan mengangkutnya ke tempat dimana data itu ingin ditujukan, token bergerak terus untuk saling mengkoneksikan masing-masing komputer.

Protokol Token Ring membutuhkan model jaringan bintang dengan menggunakan media twisted pair cable atau fiber optic cable.

 

FDDI

Fiber Distributed Data Interface (FDDI) adalah sebuah Protokol jaringan yang menghubungkan antara dua atau lebih jaringan bahkan pada jarak yang jauh. Metode akses yang digunakan oleh FDDI adalah model token. FDDI menggunakan dua buah topologi ring secara fisik. Proses transmisi biasanya menggunakan satu buah ring, namun jika ada masalah ditemukan, sistem jaringan akan secara otomatis menggunakan cadangan ring yang kedua.

 

ATM

ATM adalah singkatan dari Asynchronous Transfer Mode (ATM) yaitu sebuah protokol jaringan yang mentransmisikan data pada kecepatan 155 Mbps atau lebih. ATM mentransmisikan data kedalam satu paket dimana pada protokol yang lain melakukan transfer pada besar-kecilnya paket. ATM mendukung variasi media seperti video, CD-audio, dan gambar.
ATM bekerja pada model topologi Bintang, dengan menggunakan media fiber optic cable atau twisted pair cable. ATM pada umumnya digunakan untuk menghubungkan dua atau lebih LAN. Sistem ini banyak dipakai oleh Internet Service Providers (ISP) untuk meningkatkan kecepatan akses bagi klien mereka.

protocol table
spacer

HARDWARE

Perangkat keras selalu dibutuhkan untuk membangun sebuah infrastruktur sistem jaringan komputer dan segala sesuatu yang berhubungan dengan koneksi jaringan dan lainnya yang dibutuhkan untuk proses transformasi komunikasi data-informasi pada sebah sistem jaringan.

• Servers

Server merupakan elemen terpenting dalam sebuah teknologi jaringan. Memiliki Processor yang sangat cepat, Memory dan HardDisk dengan kapasitas besar, didukung oleh Network Card yang juga cepat. Server memiliki Sistem Operasi (Operating System) jaringan, termasuk beberapa program aplikasi dan data yang mendukung sistem jaringan agar berfungsi optimal.

Server bertugas mengendalikan dan mengelola seluruh komunikasi data-informasi diantara workstation, node, dan peripheral yang terintegrasi dalam suatu jaringan, dan memiliki kemampuan menyimpan data-informasi kemudian membaginya secara cepat dan simultan bagi multiuser.

 

• Workstations

Seluruh komputer yang terhubung ke server dalam sebuah sistem jaringan disebut sebagai Workstation. Sebuah workstation minimal memiliki Network Card, Network Application (perangkat lunak jaringan) dan Kabel sebagai infrastruktur komunikasi data-informasi dalam sebuah sistem jaringan.
.

• Network Interface Cards

NIC (Kartu Jaringan) merupakan perangkat keras media penghubung antar komputer. Secara umum, NIC dipasang pada slot ekspansi pada motherboard CPU. Kartu jaringan yang umum dan sering digunakan saat ini adalah; Ethernet NIC, Token Ring NIC, dan LocalTalk NIC.

 

• Ethernet Card

Ethernet Card (Kartu Jaringan Ethernet) umumnya telah menyediakan port koneksi untuk Coaxial Cable ataupun Twisted Pair Cable, jika dirancang untuk Coaxial Cable, konenektornya adalah BNC, dan apabila dirancang untuk Twisted Pair Cable, maka konektornya RJ-45. Beberapa kartu jaringan ethernet kadang juga punya konektor AUI. Semua itu di koneksikan dengan Coaxial Cable, Twisted Pair Cable, atau Fiber Optic Cable.

 

• Repeaters

Repeater adalah sebuah perangkat keras untuk memperkuat sinyal pada kabel jenis unshielded twisted pair. Repeater digunakan ketika sebuah jaringan mememiliki panjang kabel melebihi 100 meter.

 

• Bridges

Bridges adalah sebuah perangkat yang membagi sebuah sistem jaringan ke dalam sistem jaringan lainnya. Konsep ini digunakan agar sistem jaringan menjadi efisien, karena pertumbuhan network sangat cepat, maka diperlukan jembatan untuk hal tersebut.
Bridges dapat mengetahui setiap alamat dari setiap segmen komputer pada dua sistem jaringan yang menggunakan tipe kabel dan topologi yang berbeda, dan berfungsi mengelola koneksi komunikasi data-informasi antar dua sistem jaringan berbeda tersebut agar tetap teratur, efisien & optimal.

 

• Routers

Router hampir sama dengan Bridges, hanya saja sedikit lebih cerdas. Router dapat mengetahui keseluruhan jaringan yang berbeda dengan melihat sisi mana yang paling sibuk dan bisa mengelola data dari sisi sibuk tersebut hingga seluruh jalur komunikasi tetap bersih dan lancar. Kemudian mencari jalur yang terbaik untuk melakukan komunikasi data-informasi berdasakan pada alamat tujuan dan alamat asal. Router juga mampu mengatur dan mengelola keseluruhan komunikasi data, informasi, hardware, software, dan protocol, pada sistem dan infrastruktur jaringan yang berbeda, baik intranet maupun internet.
spacer

TOPOLOGI JARINGAN

 

• Mesh Network Topology

Topology-Mesh
spacer

• Star Network Topology

Topology-Star
spacer

• Bus Network Topology

Topology-Bus
spacer

• Tree Network Topology

Topology-Tree
spacer

• Ring Network Topology

Topology-Ring

spacer

online-quiz

Deni Pradana
sumber: disarikan dan ditambah dari berbagai sumber di internet

Leave a Reply